DOSEN TAMU PRODI IQT UMS

  Pada semester genap tahun akademik 2020/2021, Prodi Ilmu al-Quran dan Tafsir Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menghadirkan dosen tamu. Dia adalah Prof. Bakri Mohammed Bakhit Ahmed, Ph.D, Professor at the University of the Holy Quran and Islamic Sciences in Sudan.

Madzahib al-Tafsir  adalah mata kuliah yang diberikan oleh  Prof. Bakri pada paruh kedua dalam semester ini atau setelah Ujian Akhir Semester (UTS). Mata kuliah yang diikuti oleh 82 mahasiswa Prodi IQT ini disambut sangat antusias oleh mahasiswa. Hal ini terlihat pada terjadinya diskusi yang dinamis antara dosen-mahasiswa pada sesi tanya jawab. Kuliah yang berlangsung selama setengah semester ini didampingi oleh dosen IQT Alfiyatul Azizah, Lc, M.Ud.

Program dosen tamu dilesenggarakan untuk memperluas wawasan mahasiswa yang mengalami secara langsung diajar oleh dosen dari Luar Negeri yang memiliki basik keahlian sesuai dengan bidangnya, yaitu al-Quran dan Tafsir.